Selasa, 07 Desember 2010

3Hati 2Dunia 1Cinta, Borong Penghargaan FFI 2010

Hajatan terbesar insan perfilman Indonesia, Festival Film Indonesia (FFI) 2010 selesai digelar. Senyum dan tawa pun menghiasi insan film yang berhasil meraih Piala Citra.
Gelaran Festival Film Indonesia (FFI) 2010 diselenggarakan di Ballroom Central Park, Jakarta Barat, Senin (6/12/2010) malam. Acara tersebut disiarkan langsung oleh RCTI dari pukul 21.00 WIB sampai 23.30 WIB.

Meski banyak diterjang berbagai pro kontra mulai dari penetapan daftar nominasi sampai pemecatan dewan juri, FFI tetap meriah. Film '3 Hati 2 Dunia 1 Cinta' pun merajai FFI dengan mendapatkan 7 piala citra.

Berikut adalah daftar lengkap peraih Piala Citra FFI 2010:

1. Film terbaik: 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta

2. Penyutradaraan: Benni Setiawan (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)

3. Pemeran Utama Wanita: Laura Basuki (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)

4. Pemeran Utama Pria: Reza Rahardian (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)

5. Pemeran Pendukung Pria: Rasyid Karim (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)

6. Pemeran Pendukung Wanita: Happy Salma (7 Hati 7 Cinta 7 Wanita)

7. Skenario Cerita Asli: Musfar Yasin (Alangkah Lucunya Negeri Ini)

Skenario Cerita Adaptasi: Benni Setiawan (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)

8. Tata Sinematografi: Roby Herby (I know What You Did On Facebook)

9. Tata Artistik: Oscart Firdaus (3 Hati 2 Dunia 1 Cinta)

10. Penyuntingan: Aline Jusria (Minggu Pagi di Victoria Park)

11. Tata Suara: Adiatyawan Susanto & Novi Dwi R Nugroho (Alangkah Lucunya Negeri Ini)

12. Tata Musik: Ian Antono & Thoersi Argeswara (Alangkah Lucunya Negeri ini)

13. Lifetime Achivment: Tuti Indra Malaon 14. Film Dokumenter Terbaik: Hari-hari Terakhir Bung Karno

15. Film Pendek Terbaik: Kelas 5000-an

[detik]

update artikel "cOach hakim" via HP kamu di:
http://mippin.com/coachhakim

Baca Juga Koleksi Artikel Lainnya:



0 komentar:

Posting Komentar